Bekerjasama Dengan KPP Pratama, BPKAD Gelar Sosialisasi Perpajakan

Kemarin, Rabu (28/01), bertempat di Ruang Sidang Majapahit Balai Kota Malang pada pukul 09.30 WIB telah dilaksanakan Sosialisasi Bukti Potong PPh 1721-A2, SPT Tahunan PPh Orang Pribadi dan e-filing untuk bendahara di lingkungan Pemerintah Kota Malang.

Kepala BPKAD Kota Malang, Ir. Sapto Prapto Santoso, M.Si
Kepala BPKAD Kota Malang, Ir. Sapto Prapto Santoso, M.Si

Sosialisasi yang dilaksanakan oleh Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Malang hasil kerjasama dengan Kantor Pelayanan Pajak Pratama Malang Selatan dan Kantor Pelayanan Pajak Pratama Malang Utara ini dihadiri Kepala Kantor Pelayanan Pajak Pratama Malang Selatan, Bayu Kaniskha, dan Kepala Kantor Pelayanan Pajak Pratama Malang Utara, Azhari, SH.

Selain itu, gelaran ini juga diikuti oleh seluruh Bendahara Penerimaan dan Bendahara Pengeluaran setiap SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) di lingkungan Pemerintah Kota Malang. Sosialisasi ini diadakan dengan tujuan untuk meningkatkan kinerja bendahara di lingkungan Pemerintah Kota Malang agar tertib administrasi dalam penyelenggaraan keuangan dan pemenuhan kewajiban perpajakan.

Sebagai pihak yang diberi amanat oleh Undang-Undang Perpajakan untuk menghitung, memotong, memungut dan menyetorkan PPh dan atau PPN yang terutang, seorang bendahara pemerintah harus memahami dengan benar ketentuan pajak yang berlaku sehingga kepatuhan wajib pajak diharapkan juga akan semakin meningkat.

Dalam sambutan pembukaan yang dibacakan oleh Kepala BPKAD Kota Malang, Ir. Sapto Prapto Santoso, M.Si berharap kepada bendahara SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) hendaknya memanfaatkan kegiatan ini dengan sebaik-baiknya untuk lebih memperdalam pemahamannya terhadap ketentuan perpajakan dan dapat melaksanakan seluruh kewajiban perpajakannya dengan baik dan benar.

Sumber: http://mediacenter.malangkota.go.id/2015/01/bpkad-kota-malang-gelar-sosialisasi-perpajakan/#ixzz4bRxAsV00

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.